Menyelami Indahnya Laut Pandora Lewat Avatar: The Way of Water
Petualangan bangsa Na’vi mempertahankan kedaulatan wilayah Pandora kembali diceritakan dalam film Avatar: The Way of Water yang tayang perdana pada Rabu (14/12/22). Film ini menjanjikan plot yang menarik dan visual bawah laut planet Pandora yang menawan. Dirilis 13 tahun sejak film pertamanya, Avatar (2009), film ini layak ditunggu sebagai otokritik pada ras manusia dalam memperlakukan planet bumi.