Jejak Kejayaan Tembakau Nusantara di Kaki Gunung Slamet
Selayaknya wilayah di kaki gunung berapi, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah diberkahi tanah vulkanik yang begitu subur. Rempah-rempah, tebu, kopi, hingga tembakau dibudidayakan di wilayah lereng Gunung Slamet ini. Namun, kini Purbalingga lebih dikenal sebagai kabupaten penghasil bulu mata dan rambut palsu. Investor Penanaman modal asing (PMA) mendirikan puluhan perusahaan yang mempekerjakan puluhan ribu buruh, baik karyawan langsung […]